HUT Bhayangkara Ke-76, Rumkit Bhayangkara Salurkan Paket Sembako Ke Masyarakat

    HUT Bhayangkara Ke-76, Rumkit Bhayangkara Salurkan Paket Sembako Ke Masyarakat

    PALANGKA RAYA -  Rumah Sakit (Rumkit) Bhayangkara Tingkat III Palangka Raya, Polda Kalteng melalui program Jumat Berbaginya kembali menyalurkan bantuan sosial berupa paket sembako kepada komponen masyarakat yang membutuhkan di seputaran Kota Palangka Raya, (1/7/22) siang.

    Kepala Rumah Sakit (Karumkit) Bhayangkara Tk III Palangka Raya Kompol dr. Anton Sudarto melalui Ketua Tim Jumat Berbagi Ipda dr. Rizka Damayanti mengatakan kegiatan kali ini dilakukan dalam rangka menyambut hari ulang tahun (HUT) Bhayangkara Ke-76 yang jatuh pada 1 Juli hari ini.

    "Saya mendapatkan amanah untuk menyalurkan bantuan sosial berupa sembako kepada masyarakat yang membutuhkan di Kota Palangka Raya ini sebagai bentuk silaturahmi dalam rangka menyambut HUT Bhayangkara Ke-76, " ujarnya.

    Menurut Rizka, kegiatan kemanusiaan ini sebagai bentuk kepedulian Polri terhadap sesama.

    “Kami membagikan paket sembako kali ini yakni kepada pedagang-pedagang kecil, tukang becak, pemulung dan masyarakat kecil yang membutuhkan bantuan”, kata Ketua Tim Jumat Berbagi.

    Selain menyalurkan bantuan sosial, Tim Jumat Berbagi juga memastikan kondisi kesehatan masyarakat.

    “Setiap menyerahkan paket sembako, Kami selalu menanyakan kondisi kesehatan mereka”, tutup dr. Rizka.

    Diharapkan bantuan dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara Ke-76 ini dapat bermanfaat bagi warga. 

    palangka raya
    Indra Gunawan

    Indra Gunawan

    Artikel Sebelumnya

    Sukacita Sambut Hari Bhayangkara Ke-76,...

    Artikel Berikutnya

    Brigpol Rochim Lakukan Pemeliharaan dan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Hendri Kampai: Tidak Siap Menampung Anak-anak Cerdas Lulusan Luar Negeri, Indonesia Terancam 'Brain Drain'
    Hendri Kampai: Bahaya Kepemimpinan Dinasti Tanpa Kompetensi Terhadap Bangsa dan Negara
    Hendri Kampai: Mahalnya Biaya Kuliah dan Strategi Menghilangkan Kelas Menengah
    Realisasi Anggaran MA Selama 2024

    Ikuti Kami